like

* *

4 Tahun

4 Tahun
Setiap manusia diciptakan dengan kelebihan dan kekurangannya masing-masing.... Begitupun dengan anak-anak kita.... Adalah tugas kita sebagai orangtua untuk mengisi kekurangan anak-anak kita sekaligus mengembangkan segala kelebihannya. Generasi nanti tergantung kepada generasi saat ini.
Assalamu'alaikum warohmatullohi wabarokatu Selamat Datang di Blog "IMUT" yang sangat sederhana SEMOGA ALLOH SWT SENANTIASA MERIDHOI KITA SEMUA..AAMIIN..

Thursday, November 9, 2017

MTs Negeri 2 Wakili Kota Bandung Pada Ajang Lomba Sekolah Sehat Tingkat Jawa Barat

Balai Kota-Wastukencana (INMAS Kota Bandung)
Walikota Bandung H.M. Ridwan Kamil, S.T., M.UD. memberikan piala penghargaan kepada MTs Negeri 2 Kota Bandung yang menjadi juara pada Lomba Sekolah Sehat (LSS) tingkat Kota Bandung untuk kategori SMP/MTs., Senin (25/9).
Penghargaan tersebut diberikan Walikota kepada kepala MTs Negeri 2 Kota Bandung, Dra. Hj. Rokhayati, M.M.Pd. bersamaan dengan dilaksanakannya upacara peringatan Hari Jadi Kota Bandung ke-207 yang digelar di Plaza Balai Kota Jl. Wastukancana. Saat penyerahan penghargaan hadir pula Kepala Kemenag Kota Bandung, Dr. H. Yusuf, M.Pd. yang juga bertindaka sebagai pembaca do’a pada saat pelaksanaan upacara peringatan.
MTs Negeri 2 Kota Bandung berhasil menjadi juara pada Lomba Sekolah Sehat  tingkat Kota Bandung setelah bersaing ketat dengan sekolah lainnya. Penilaian lomba sekolah sehat dilaksanakan oleh tim penilai LSS Kota Bandung pada tanggal 10 Agustus 2017 di Kampus MTs Negeri 2 Kota Bandung.
Pada kesempatan itu Kepala MTs Negeri 2 Kota Bandung mengungkapkan rasa syukurnya dan mengucapkan terima kasih kepada semua pihak terutama stakeholder MTs Negeri 2 yang telah bekerjasama dan berupaya semaksimal mungkin serta telah mendoa'kan sehingga meraih prestasi tersebut.

“Mempertahankan prestasi merupakan hal yang lebih sulit apalagi ditunjuk mewakili Kota Bandung untuk maju ke tingkat provinsi Jawa Barat, namun dengan kekompakkan, kerja keras dan rasa optimis semua pihak Insya Alloh bisa dilaluinya,” Tutur Rokhayati.

Kontributor : Tendi Setiadi/Agus Saparudin

Editor : Tuti Herawati

No comments:

Post a Comment